Saturday, August 2, 2008

Tips Mengikuti Seminar Motivator

  1. Datanglah dengan pikiran terbuka, untuk mendapatkan tips bermanfaat, bukan untuk menghakimi. Mungkin pembicara melakukan kesalahan yang lebih besar daripada yang Anda lakukan. Tidak masalah. Kita menghadiri seminar untuk belajar. Jadi, fokuslah pada sisi pembelajarannya.
  2. Buatlah catatan. Tulislah apa yang masuk ke dalam pikiran. Kadang-kadang satu hal kecil dari pembicaraan bisa memicu beberapa ide. Tulislah ide-ide itu.
  3. Jangan langsung pulang selesai seminar. Kunjungi tempat yang tenang, misalnya kafe. Lihat ulang materinya, baca lagi catatan Anda. Tulislah rencana aksi Anda. Bagaimana Anda akan mengimplementasikan ide-ide yang didapat dari seminar tadi? Jika Anda tidak meluangkan waktu 15 menit sampai 1 jam untuk melakukannya, Anda akan melupakan 50% dari apa yang didengar dalam waktu 24 jam, dan jika tidak menerapkannya maka Anda baru saja membuang waktu dan uang untuk menghadiri seminar.
  4. Ajarkan kepada orang lain apa yang Anda telah pelajari dari seminar. Ajari pasangan Anda, anak Anda, kolega Anda, siapa saja. Ajari orang lain. Mengapa? Pertama, Anda melakukan hal yang baik. Di samping itu, dengan mengajar orang lain akan membantu memahami dan mengingat lebih lama. Dengan demikian, mengajar bermanfaat bagi kedua belah pihak.


No comments: