Sunday, July 13, 2008

Khasiat di Balik Rimpang Kunyit


Tau kah Anda bahwa Kunyit memiliki berbagai manfaat bagi tubuh kita? Yah "Rimpang Kunyit" atau Curcuma longa L. (bahasa latinnya ni...) yang kadang digunakan sebagai bumbu masakan atau jamu ternyata memiliki berbagai khasiat bagus bagi tubuh kita.
Rimpang kunyit dapat digunakan sebagai obat penyakit lambung, peluruh keringat, penciut selaput lendir (astringent) pada penderita wasir, obat untuk berbagai jenis penyakit kuning (hepatitis) dan penangkal berbagai penyakit yang diakibatkan oleh gangguan hati lainnya.
Sedangkan sebagai obat luar, "Kunyit" kerap digunakan untuk penyakit gatal, luka kecil, luka digigit serangga, radang kulit, cacar air dan bisul bernanah. Rebusan rimpang kunyit banyak juga dimanfaatkan untuk memperbaiki sirkulasi saat menstruasi, untuk membersihkan darah, serta obat infeksi organ perkencingan.
Kadang-kadang, kunyit dipakai juga buat melegakan perut, obat diare, untuk menyembuhkan batuk dan memberantas tuberculosis (TBC). Sebagian masyarakat juga menggunakannya sebagai obat antikejang, radang gusi, insektisida, antijamur dan bahan obat cacing. OK! semoga menambah sedikit pengetahuan kita tentang kunyit.

No comments: